Tips Cari Kerja Bagi Fresh Graduate

September 15, 2019

Ilustrasi oleh Pinterest.

Seperti diketahui, mencari pekerjaan bukanlah persoalan yang mudah, lho! Apalagi bagi kamu yang masih fresh graduate karena belum memiliki pengalaman bekerja. Sedangkan di luar sana, banyak perusahaan memilih untuk mencari pekerja yang sudah memiliki pengalaman.

Tapi jangan khawatir, kamu bisa kok mendapatkan pekerjaan walaupun belum memiliki banyak pengalaman bekerja.

Seperti yang dikutip dari Buku “Tips Jobs Hunting: Jurus Sukses Mendapatkan Pekerjaan yang Diimpikan” karya Dewi Anggiani, berikut ini tips mencari kerja untuk kamu yang masih fresh graduate. Yuk, disimak!

1. Membuat resume semenarik mungkin
Ya, ini adalah salah satu kunci yang paling efektif untuk kamu dalam mencari pekerjaan. Desainlah resumemu dengan kreatif. Anggap saja resume ini sebagai alat marketing dalam diri. Maka, kamu harus menyajikan profil terbaik. Jangan lupa untuk cantumkan penghargaan atau prestasi yang pernah kamu raih.

2. Carilah kegiatan amal atau nirlaba dan daftarkan diri kamu sebagai sukarelawan
Akan lebih bagus lagi jika kegiatan sukarewalan ini relevan dengan bidangmu. Misalnya, kamu lulusan jurnalistik, cobalah untuk mendaftarkan diri pada program volunteer yang disediakan oleh media cetak atau media online. Selain menambah pengalaman dan relasi, hal ini juga bisa membantu kamu mendapatkan pekerjaan. Jika kinerjamu bagus, kamu memiliki peluang untuk menjadi pekerja tetap di sana.

3. Bangunlah personal brand di media sosial agar dapat menarik perhatian para pencari kerja
Seperti yang diketahui saat ini, lowongan pekerjaan banyak tersebar luas di media sosial. Maka, lakukan peninjauan ulang, perbarui, dan bersihkan profil media sosialmu. Buang foto atau komentar yang tidak sesuai dan unggahlah sesuatu yang mendukung citra profesionalitas, seperti foto saat menjadi sukarelawan.

4. Lihat peluang dari berbagai macam lowongan baik secara online, maupun offline
Mencari lowongan kerja secara online memang mudah dilakukan karena bisa dilakukan kapanpun dan dimanapun serta tidak membutuhkan banyak biaya. Hanya modal smartphone dan jaringan internet kamu bisa mencari pekerjaan yang kamu inginkan. Tapi, coba deh kamu cari lowongan kerja secara offline juga. Ada banyak pekerjaan yang mungkin tidak diiklankan di dunia maya, lho!

5. Cobalah untuk memikirkan tempat atau bidang-bidang yang selama ini mungkin luput dari perhatian kamu
Siapa tahu, kamu akan menemukan pekerjaan! Jangan batasi area dan bergantung pada iklan lowongan kerja saja, ya. Banyak peluang dan kesempatan yang ada di luar sana. Jadi, jangan menyerah dan teruslah mencoba!

6. Tidak usah gengsi untuk meminta bantuan dari orang lain
Cobalah untuk menghubungi teman atau saudaramu untuk bertanya soal lowongan pekerjaan. Keduanya adalah jaringan potensial untuk menemukan pekerjaan. Kamu juga bisa meminta bantuan kepada mereka untuk latihan wawancara. Hal ini akan membantu kamu menjadi profesional dalam wawancara yang sebenarnya dengan perusahaan nantinya.

7. Bagi fresh graduate, kamu harus memilih pekerjaan pertamamu dengan tepat
Pikirkan ini sebagai kesempatan untuk memperluas jaringan. Karena semakin banyak orang yang kamu kenal dekat, semakin besar kesempatan sukses di masa depan. Jangan hanya mempertimbangkan gaji, kamu juga perlu memperhatikan bagaimana gambaran lingkungan dan manajemen perusahaan. Sehingga saat kamu bekerja untuk perusahaan pertamamu, kamu akan merasa senang dan dirimu akan berkembang lebih baik lagi.

Tulisan ini telah dimuat pada laman https://mentalization.id/2019/07/03/tips-mencari-pekerjaan-untuk-kamu-fresh-graduate/

You Might Also Like

1 komentar